Meet Mr. Frank

With Frank at his farewell Party

Pagi tadi saya mendapatkan email dari eks dosen tamu saya. Namanya Frank Brandsma. Dulu, dia adalah dosen saya untuk mata kuliah Kapita Selekta Musik Pop Belanda.

Kami bekerja sebagai mahasiswa dan dosen hanya beberapa bulan. Frank hanyalah seorang dosen tamu yang dihadirkan oleh jurusan setiap bulan Februari.

Semasa menjadi mahasiswa Frank, saya berusaha untuk berhubungan baik dengan pria yang juga dosen Sastra di Universitas Utrecht, Belanda. Saya selalu berusaha mengerjakan setiap tugas dengan sempurna, walaupun di akhir masa kuliah nilai saya tidak sesuai harapan.

Saya juga menjadi jembatan penghubung Frank dengan mahasiswa lain. Semacam ketua kelas tidak resmi, hanya khusus untuk mata kuliah yang diajar Frank.

Saat lulus kuliah, saya bekerja, Frank kembali ke Belanda. Pria ini luar biasa baik. Saya yang sangat ngebet ingin melanjutkan studi di Belanda, meminta bantuan ia untuk menuliskan surat rekomendasi.

Ia bersedia. Surat rekomendasi itu ditulis dengan apik dan dicetak di kertas dengan Kop surat Universitas Utrecht. Keren banget pastinya. Saya gunakan surat rekomendasi dari Frank untuk melamar kursus musim panas di Belanda. Sayang, surat Frank tidak berhasil membuat saya lulus seleksi itu. Tak apa.

Saya sempat hilang kontak dengan Frank. Saya hanya mengontak dia kalau dia ulang tahun. Itupun saya lakukan melalui facebook.

Melalui Linkedin, saya kembali berhubungan dengan Frank. Dia pagi ini mengirimi pesan. Isinya, ia pada bulan Juli ini akan berada di Indonesia, tepatnya Sumatera. Akan tetapi, pada 19 dan 20 Juli ia akan berada di Jakarta. Ia mengajak saya, Pak Sugeng [dosen saya juga] dan beberapa eks mahasiswanya untuk bertemu.

Tentu saya tidak akan menolak permintaan bertemu dengan Frank. Dengan senang hati saya akan menemui Frank dan Istrinya pada 19 atau 20 Juli nanti. Ndak sabar bertemu dengan dosen tamu paling baik dan paling ramah ini.

Ini balasan saya untuk Frank:

Hoi Pak Frank,


Leuk om te horen dat je volgende maand hier zal zijn. Ik wil je en Petra zo graag ontmoeten. We moeten een afspraak maken. Ik zal contact nemen met Eka of Putri.


Kan niet langer wachten om mijn eks gastdocent te ontmoeten.


Zonnige groet uit Jakarta



Comments